Menanam bisa menjadi hal yang menyenangkan apalagi dengan pilihan dan cara menanam yang unik. Salah satunya ada water propagation yang merupakan teknik memperbanyak tanaman dengan media air. Jenis tanaman yang bisa diperbanyak pun beragam mulai dari teratai, pegagan, sirih-sirihan, jenis philodendron seperti Monstera Andasonii, Deliciousa hingga Giant.
Hal pertama yang perlu disiapkan sebelum memulai penanaman adalah jenis tanaman apa yang akan diperbanyak, botol dan air murni yang rendah kaporit atau bisa juga dengan air mineral. Sebagai langkah awal, anda bisa menyiapkan tanaman yang akan dipotong lalu potong bagian tanaman yang memiliki akar udara dan masukkan ke dalam botol berisi air. Dalam 2-3 minggu akan muncul akar-akar baru yang menandakan jika teknik propagation ini berhasil. Jika akar tumbuh mencapai 10-15 cm baru kemudian bisa dipindahkan ke media tanam tanah.
Sebagai catatan, anda bisa menambahkan air jika berkurang saat proses propagation dan usahakan untuk mengganti air seminggu sekali apabila mudah keruh. Tunas baru akan tumbuh jika tanaman sudah dipindahkan ke media tanah. Perhatikan juga intensitas sinar matahari agar tanaman tidak terpapar langsung yang akan membuat air di dalam mudah panas bahkan bisa membuat tanaman terbakar.