Memilih rumah sakit untuk melahirkan memang bukan perkara yang mudah. Ada begitu banyak pertimbangan yang harus dipikirkan sebelum memutuskan sebuah rumah sakit yang akan dipilih untuk proses melahirkan. Berikut tips yang harus diperhatikan sebelum memilih rumah sakit terbaik untuk melahirkan.
Akses
Salah satu hal yang harus dipertimbangkan dalam memilih rumah sakit untuk proses persalinan adalah akses. Usahakan untuk memilih rumah sakit yang memiliki akses yang paling mudah baik dari rumah maupun tempat kerja. Sehingga, jika sewaktu-waktu proses persalinan dimulai, baik orang rumah maupun rekan kerja di kantor dapat dengan mudah menuju rumah sakit yang telah dipilih.
Fasilitas
Hal penting lainnya sebelum memilih rumah sakit adalah memastikan fasilitas yang dimiliki rumah sakit tersebut. jangan lupa untuk memastikan bahwa rumah sakit memiliki peralatan medis yang lengkap seperti ruangan ICU (Intensive Care Unit) dan NICU (Neonatal Intensive Care Unit). Sehingga jika terjadi suatu hal kepada ibu ataupan bayi pasca melahirkan, keduanya akan segera mendapatkan pertolongan.
Anggaran
Money management dalam memilih rumah sakit untuk proses melahirkan merupakan hal yang patut untuk dipertimbangkan. Sebaiknya untuk memilih rumah sakit dengan biaya di bawah anggaran yang telah dipersiapkan. Sehingga, jika terjadi sesuatu setelah melahirkan yang membutuhkan biaya tambahan tak perlu khawatir karena masih memiliki biaya cadangan.
Mendukung ASI
Hal terakhir yang dapat menjadi pertimbangan untuk memilih rumah sakit terbaik untuk melahirkan adalah memilih rumah sakit yang mendukung program IMD (Imunisasi Menyusui Dini). Tidak ada asupan yang baik untuk sang buah satu selain air susu ibu.
(Photos source: Dokumentasi Internet)